Instagram Sekarang Bisa Intip Status ‘Last Seen’ Teman

Instagram Sekarang Bisa Intip Status ‘Last Seen’ Teman

Instagram merilis fitur baru yang memungkinkan pengguna melihat status aktivitas pengguna lainnya di direct message. Hal itu berarti semua teman pengguna kini bisa melihat kapan terakhir kali pengguna aktif di Instagram.

Update ini dirilis baik di platform Android maupun iOS. Fitur ini menampilkan waktu terakhir pengguna aktif tepat di bawah usernamenya. Status tersebut hanya terlihat ketika pengguna mengakses direct message.

Kendati demikian, tidak semua pengguna Instagram dapat dilihat status terakhirnya. Pengguna hanya bisa melihat status ini asalkan mereka saling berteman atau pernah mengirim DM sebelumnya.

Jika teman sedang mengakses Instagram, maka status mereka adalah “aktif sekarang”. Instagram juga menunjukkan secara spesifik berapa menit, jam atau hari terakhir teman aktif di platform tersebut.

Informasi PMB Pendaftaran Online Login Pendaftar
  Chat Kami via WhatsApp  

Kehadiran fitur ini sebenarnya cukup masuk akal mengingat Instagram banyak dimanfaatkan untuk bisnis. Pelanggan biasanya berharap bisa mendapatkan respon secepatnya dari akun bisnis yang mereka kirimi pesan.

Fitur ini sama seperti fitur yang ada di aplikasi milik Facebook umumnya seperti WhatsApp dan Messenger. Namun jika mereka merasa terganggu, maka pengguna bisa mematikannya.

Pengguna cukup mematikannya dengan mengakses Setting kemudian gulir terus ke bawah hingga menemukan opsi “Tunjukkan Status Aktivitas”. Geser toggle-nya jika ingin mematikan fitur ini.

Perlu dicatat bahwa ketika pengguna mematikan fitur ini maka mereka juga tidak akan bisa melihat kapan pengguna lain aktif terakhir juga. Sebelumnya, status di bawah DM hanya menunjukkan status pesan terakhir apakah sudah dilihat atau belum


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.