Pesan Bajaj di Jakarta Kini Bisa Pakai Grab

Pesan Bajaj di Jakarta Kini Bisa Pakai Grab

Warga ibukota kini punya opsi armada baru untuk memesan perjalanan di dalam kota secara online. Kalau sebelumnya ada motor dan mobil, kini masyarakat bisa memilih angkutan khas Jakarta, Bajaj atau Bajay.

Menggandeng Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta, Grab meluncurkan layanan GrabBajay. Ditujukan untuk memberikan pengalaman berkendara bagi masyarakat khususnya saat melewati jalur yang sulit dijangkau dengan kendaraan roda empat.

Menurut Grab, armada Bajay yang terdaftar dalam GrabBajay merupakan Bajay dengan bahan bakar gas yang ramah lingkungan. Dengak begitu, kehadiran GrabBajay juga diharapkan dapat membantu upaya pemerintah untuk mengurangi pencemaran udara dari kendaraan bermotor.

Tri Sukma Anreianno, Head of Public Affairs Grab Indonesia mengungkapkan, “Kami percaya GrabBajay dapat meningkatkan pengalaman pelanggan, khususnya bagi mereka yang ingin mendapatkan akses transportasi yang aman dan nyaman dengan skema harga yang lebih pasti dan terintegrasi di dalam aplikasi Grab.”

Informasi PMB Pendaftaran Online Login Pendaftar
  Chat Kami via WhatsApp  

Anreianno juga mengatakan penumpang tidak perlu khawatir akan keselamatan dan keamanan mereka ketika menggunakan GrabBajay karena 100 persen pengendara GrabBajay melalui uji KIR dan memiliki surat jalan yang berlaku, penumpang dapat mengakses informasi nomor plat bajay di aplikasi.

Lebih lanjut Anreianno menuturkan GrabBajay bisa mengakomodasi dua orang penumpang, dan dengan skema harga yang lebih pasti dan terjangkau, yakni sebesar Rp3000 per KM.

Saat ini pengguna dapat mengakses GrabBajay dengan mengetuk ikon “GrabBike” pada layar utama aplikasi Grab.

Layanan GrabBajay saat ini tersedia di lima (5) titik utama yang tersebar di wilayah Jakarta Pusat, termasuk Stasiun Jakarta Kota, ITC Mangga Dua, Stasiun Mangga Besar, Stasiun Sawah Besar, dan Pasar Baru. [dEe]


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.