WhatsApp Siapkan Fitur Vacation Mode

WhatsApp Siapkan Fitur Vacation Mode

WhatsApp dilaporkan tengah mengembangkan fitur bertajuk Vacation Mode, memungkinkan pengguna untuk memblokir sementara percakapan dari grup atau individu yang tidak diinginkan. Fitur ini telah digunakan oleh sebagian kecil pengguna WhatsApp di seluruh dunia.

Mengutip WABetaInfo, sebagian kecil pengguna tersebut dapat menggunakan fitur ini via WhatsApp beta versi Android 2.20.1998. Dan jika mengaktifkan fitur ini, pengguna tidak akan menerima notifikasi dari percakapan atau grup yang dipilih.

Namun, percakapan yang dipilih dalam Vacation Mode akan tetap diarsipkan, yang akan muncul di bagian atas daftar percakapan pengguna, Dengan demikian, pengguna tetap segera dapat membacanya saat memiliki waktu luang.

Sebelumnya, WhatsApp juga menghadirkan fitur bungkam selamanya atau Always Mute, memungkinkan pengguna tidak mendapatkan notifikasi dari akun atau grup yang dipilih. WhatsApp juga telah secara resmi menggulirkan fitur pesan sementara.

Fitur pesan sementara ini memungkinkan pengguna mengirimkan pesan yang akan secara otomatis menghilang setelah batas waktu yang ditentukan oleh pengguna. Fitur pesan sementara ini secara resmi telah dirilis WhatsApp di beberapa negara via update di platform Android dan iOS.

Informasi ini disampaikan WhatsApp melalui situ blog resminya, dan WhatsApp menyebut bahwa fitur ini hadir untuk memudahkan pengguna saat tidak ingin menyimpan pesan dalam jangka waktu lama. Setelah diaktifkan, pesan baru yang dikirim via kolom percakapan individual dan bukan di grup, akan menghilang secara otomatis setelah tujuh hari.

WhatsApp juga dilaporkan tengah melakukan uji coba untuk fitur bertajuk Join Missed Calls. Fitur ini dilaporkan tersedia dalam update beta versi 2.20.203.3, dan diuji coba bersamaan dengan fitur lainnya, yaitu Biometric Lock, versi terbaru.


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.