WhatsApp Tingkatkan Kemampuan Pesan Suara

WhatsApp Tingkatkan Kemampuan Pesan Suara

WhatsApp mengumumkan tengah berusaha untuk menghadirkan peningkatan besar dalam menangani pesan suara. WhatsApp mengungkap bahwa sebanyak tujuh miliar pesan suara dikirimkan setiap hari di platform karyanya.

Mengutip GSM Arena, peningkatan ini termasuk dukungan untuk menghentikan sementara waktu perekaman suara, sehingga pengguna dapat meneruskan perekaman saat siap dan fungsi preview draft.

Fungsi preview draft tersebut memungkinkan pengguna untuk mendengarkan pesan suara sebelum mengirimkannya. Peningkatan yang diperkirakan akan paling disambut pengguna adalah pemutaran kembali percakapan.

Fitur ini memungkinkan pengguna mendengarkan pesan suara di luar percakapan, sehingga pengguna dapat melakukan aktivitas lain atau multitasking, atau membaca dan menanggapi pesan lainnya.

Sebagai informasi, fitur ini merupakan fitur paling banyak diminta oleh pengguna WhatsApp terkait dengan pesan suara. Tersedia juga fitur remember playback, diklaim juga akan sangat bermanfaat untuk pengguna.

Pada dasarnya, fitur remember playback ini memungkinkan pengguna meneruskan pesan terakhir yang diakses saat kembali ke percakapan jika menghentikan sementara pesan suara yang tengah didengarkan.

Tersedia juga fast playback untuk pesan yang diteruskan, fitur yang memungkinkan pengguna memutar pesan suara dengan kecepatan 1,5 atau 2 kali lebih cepat dari pesan normal. Sebelumnya fitur ini telah tersedia untuk pesan suara normal dan bukan untuk pesan yang diteruskan.

WhatsApp juga mengungkap fitur yang telah tersedia di aplikasi versi Android karyanya selama beberapa pekan terakhir, yaitu visualisasi berbentuk gelombang, menampilkan representasi visual dari suara pada pesan untuk membantu mengikuti perekaman.

Seluruh fitur yang telah disebutkan sebelumnya ini akan digulirkan kepada pengguna WhatsApp secara luas dalam beberapa pekan mendatang.


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.