Transaksi Online Selama Ramadan Meningkat Saat Ngabuburit

Transaksi Online Selama Ramadan Meningkat Saat Ngabuburit

Transaksi ‎online atau e-commerce mulai mengalami peningkatan menjelang Ramadan atau bulan puasa. Waktu ngabuburit paling banyak dipilih konsumen untuk transaksi e commerce.

GM Strategy & Communication Elevenia, Bayu S. Tjahjono‎ mengatakan, terdapat berbagai tradisi dan kebiasaan mewarnai Ramadan yang menyebabkan kebutuhan belanja meningkat. Tradisi tersebut diantaranya buka puasa bersmaa, saling memberikan hadiah atau oleh-oleh, dan mempersiapkan baju baru. Hal ini tidak hanya terjadi di toko fisik, namun juga jaringan belanja online.

Menurut Bayu, Elevenia mencatat bahwa peningkatan transaksi online mencapai dua kali lipat ketika memasuki bulan puasa. Angka ini terus meningkat hingga dua minggu sebelum hari lebaran. Kemudian di minggu lebaran, transaksi cenderung menurun hingga 50%. Namun transaksi tersebut kembali meningkat hampir tiga kali lipat seminggu setelah lebaran berlalu.

“Secara konsisten kami mendapati bahwa perilaku konsumen di Ramadan, transaksi belanja akan menurun pada minggu lebaran karena masyarakat sudah sibuk mempersiapkan acara lebaran itu sendiri, seperti bepergian ke kampung halaman maupun silaturahmi mengunjungi sanak saudara,” ujar Bayu dalam siaran persnya, Jumat, 26 Mei 2017.

Informasi PMB Pendaftaran Online Login Pendaftar
  Chat Kami via WhatsApp  

Berdasarkan catata elevenia, konsumen juga memiliki waktu favorit untuk berbelanja yaitu pukul 14.00-17.00. “Tercatat di antara waktu tersebut transaksi online meningkat sangat signifikan. Sedangkan di luar jam tersebut, grafik transaksi belanja cenderung menurun,” ujarnya.

Produk yang paling banyak dibeli
‎Sementara itu produk yang paling banyak dibeli konsumen adalah fashion dan gadget. Namun berbeda dengan produk fashion, produk gadget justru mengalami kenaikan paling tinggi setelah melewati Lebaran.

“Peningkatan belanja produk gadget biasanya terjadi di waktu yang berdekatan dengan waktu penerimaan Tunjangan Hari Raya (THR),” kata dia.

Selain produk dari kedua kategori tersebut, salah satu produk laris lainnya selama Ramadan adalah pulsa handphone. Tercatat selama Ramadan, belanja pulsa handphone sebesar 34% dan mengalami kenaikan paling tinggi di hari Lebaran, yakni mencapai 40%.

Sementara itu sebelumnya Gogle merilis perilaku konsumen selama bulan Ramadan. Pada bulan puasa, penelusuran yang berkaitan dengan pakaian melonjak 2,8 kali lipat pada tahun 2016 dibandingkan 2015. Sementara penelusuran yang berkaitan dengan promo dan diskon memuncak.

“Misalnya penelsuran mengenai smartphone mencapai puncak atau meningkat 40 persen pada pekan pemberian THR‎,”ujar Head of. E commerce Google Indonesia, Henky Prihatna.

Selain itu, penelusuran terkait pembayaran melalui cicilan meningkat 1,6 kali lipat. Begitu juga penelusuran mengenai promo kartu kredit meningkat 1,2 kali lipat.

Sumber : PikiranRakyat


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.