YouTube Gulirkan Sejumlah Fitur Baru

YouTube Gulirkan Sejumlah Fitur Baru

Pada pekan lalu, Google merilis pembaruan untuk aplikasi YouTube versi Android, diklaim menghadirkan perubahan lebih berguna dalam hal antarmuka dan perilaku layanan. Salah satunya adalah fungsi Bab yang berpindah dari versi web ke aplikasi.

Perpindahan tersebut akan memungkinkan pengguna menemukan bagian video yang diinginkan secara lebih cepat. Fitur yang diusung oleh pembaruan ini termasuk pengaturan waktu jam di sisi kanan layar sehingga dapat dialihkan ke mode hitung mundur, ditujukan untuk mengetahui sisa waktu hingga akhir video.

Pembaruan ini juga mendukung gerakan praktis untuk menampilkan konten dalam mode layar penuh dan keluar dari mode tersebut, dengan menggulirkan layar ke arah atas atau ke arah bawah. Selain itu, YouTube versi Android juga hadir dengan lokasi penempatan opsi subtitle baru, kini tersemat di area pemutar.

Pemindahan lokasi tersebut bertujuan untuk memudahkan pengguna saat ingin mengaktifkan atau menonaktifkan opsi tersebut. Selain opsi subtitle, YouTube juga memindahkan lokasi penempatan tombol putar otomatis.

YouTube juga menambahkan petunjuk untuk memutar video dalam mode VR dan mengklaim akan menghadirkan dukungan ini ke seluruh pengguna dalam waktu dekat. Fitur tersebut akan tersedia bersamaan dengan opsi pengingat waktu malam.

Fitur ini ditujukan agar pengguna berhenti menonton video dan segera tidur, dan dikabarkan akan segera tersedia untuk seluruh pengguna. Sebelumnya, YouTube mulai menggulirkan dukungan resolusi 4K untuk perangkat Apple TV dengan kompatibilitas 4K.

Informasi ini disampaikan oleh sejumlah pengguna Reddit yang membagikan tangkapan layar atau screenshot dari dukungan tersebut. Screenshot ini menampilkan video 24/30fps tersedia dalam resolusi full 4K.

Namun informasi ini mengindikasikan bahwa hanya video 60fps yang tersedia dengan resolusi hingga 1440p. Dan menurut statistik YouTube, seluruh video ini hanya diputar di codec VP9 milik Google.


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.