Rahasia Masak Hemat Energi Siswa SMP Al Ma’soem

Rahasia Masak Hemat Energi Siswa SMP Al Ma’soem

Rahasia Masak Hemat Energi Siswa SMP Al Ma’soem. Penelitian sederhana, namun bisa bermanfaat dan berdampak luas. Hal itu dilakukan tiga siswa SMP Al Ma’soem Jln. Raya Rancaekek, Bandung, yang mengubah panci biasa agar lebih hemat energi saat memasak.

Adalah Muhammad Sadam Aljabbar (kelas VIII), dan dua siswa kelas VII Raghilby Izza, dan Jauzaa Adhwaa yang meneliti fungsi selotip untuk menghemat energi saat memasak. Penelitian ini dimasukkan dalam Lomba Penelitian Siswa Nasional (LPSN) di Jakarta dari 9-13 Oktober dan berhasil masuk kelompok 10 besar.

“Dari 30 penelitian siswa SMP se-Indonesia alhamdulillah kami bisa masuk final 10 besar,” kata Muhammad Sadam di kampusnya, didampingi Kepala SMP Al Ma’soem, Udin Nasrudin, Rabu, 25 Oktober 2017.

Dia menambahkan, ide awal untuk meneliti fungsi selotip untuk masak hemat energi karena energi fosil seperti gas dan minyak bumi pasti akan habis.

Informasi PMB Pendaftaran Online Login Pendaftar
  Chat Kami via WhatsApp  

Uji coba yang dilakukan tiga siswa SMP ini juga terbilang sederhana yakni melapisi bagian luar panci dengan selotip warna hitam. “selotip ini bisa menghambat energi panas dari dalam panci menguap, jadi, energi panas tertahan di dalam panci sehingga masakan cepat matang,” katanya.

Tim SMP Al Ma’soem awalnya mencoba berbagai ketebalan selotip yang ditempelkan di bagian luar panci dari ketebalan dua lapis selotip, hingga ketebalan satu sentimeter.

“Setelah kita bungkus bagian luar panci dengan selotip hitam dengan ketebalan 1 cm ternyata bisa menghemat penggunaan energi dari kompor listrik maupun gas. Biasanya merebus 1 kg telur sampai 19 menit, namun setelah panci dilapisi selotip cukup 15 menit agar telur masak,” katanya.

Penghematan waktu memasak sampai empat menit, kata Sadam, amat berharga karena bisa menghemat energi. “Bayangkan kalau ada seribu apalagi sejuta orang memasak dengan lebih hemat, maka berapa nilai uang yang bisa dikurangi untuk membeli gas.

Demikian informasi mengenai Rahasia Masak Hemat Energi Siswa SMP Al Ma’soem semoga bermanfaat


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.